
Marsidi Hasan bin Nur Hasan
Way Kanan – Masyarakat Way kanan berduka salah satu Tokoh masyarakat dan politikus Marsidi Hasan bin Nur Hasan, meninggal dunia selasa (2801/2025) pukul 21:30 di rumah pribadi nya di Jl. Kayu Manis, Kota Sepang, Way Halim, Kota Bandar Lampung.
Marsidi Hasan atau pun Paksu Marsidi pangilan sehari-harinya, beliau pernah mengemban berbagai jabatan penting, di antaranya sebagai Wakil Bupati Way Kanan periode 2000–2005, Ketua DPRD Kabupaten Way Kanan periode 2009–2014, serta Anggota DPRD Kabupaten Way Kanan periode 2014–2019.
Politikus yang dikenal humble dan dekat dengan semua kalangan itu, di makamkan di kompleks makam keluarga di Kampung Negeri Agung, Kabupaten Way Kanan, Rabu (29/01/2025).
Bupati Way Kanan, Raden Adipati Surya, turut menyampaikan belasungkawa melalui akun media sosial pribadinya.
“Way Kanan kehilangan salah satu putra terbaiknya. Selamat jalan, Paksu Marsidi. Jasa dan pengabdianmu akan selalu kami kenang. Saya bersaksi bahwa Paksu adalah orang baik. Semoga Paksu husnul khotimah dan ditempatkan di surga bersama orang-orang saleh. Aamiin,” tulisnya.
Di kalangan insan pers, Marsidi Hasan dikenal sebagai politikus yang dekat dan bersahabat dengan wartawan. Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Way Kanan, Rico Anggara, mengenang sosok almarhum sebagai pribadi yang humoris dan terbuka terhadap diskusi dengan media.
“Paksu Marsidi Hasan adalah tokoh politik yang humoris dan selalu berbagi informasi dengan rekan-rekan media demi kemajuan Way Kanan, terutama saat beliau menjabat sebagai Ketua DPRD.
Atas nama rekan-rekan wartawan PWI Way Kanan, lanjut dia, kami mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya.
Selamat jalan, Marsidi Hasan. Jasa dan pengabdianmu akan selalu dikenang masyarakat Way Kanan.(Deni)